Posts

Showing posts from April, 2019

Hujan dan Pelangi

Image
Kadang aku lupa caranya bertanya pada hujan, pada bagian mana ia menghilangkan jejak-jejak cintanya pada air. Sering kali ia menyamarkan jejak pada langkah keraguan pemilik hati. Puisi cintanya hancur lebur merapalkan jejak-jejak itu. Pada hujan aku tenggelam dalam lautan kepayahan. Padamu aku meleburkan perasaan. Ada yang bilang kalau hujan itu adalah rahmat, akupun percaya karena pada setiap detik jam dinding, kamu terlukis abadi di dalamnya bersama hujan apabila musim kemarau panjang di bumi sedang melan da. Dua menit yang lalu sebelum hujan turun, terdengar ada yang tidak baik dengan dirimu. jendela itu tiba-tiba buram seketika. Ada yang menimpalinya katanya. Sehingga membuat penglihatan dari jendela itu menjadi kabur. Tampaknya hujan diluar memb ua t kau tak akan pernah tau keadaannya sekarang bagaimana. apakah ia sudah membuat jejak-jejak itu hilang atau belum. Satu menit yang lalu, hujan begitu asyik menyapaku pada bait-bait sajak ini, ia berbisik lembut melalui atap se...